/*-------------------------------------------- Star Kode program Teks Bilah Atas --------------------------------------------*/
/*---------And--Kode program Teks Bilah Atas----------*/

Minggu, 08 Juni 2014

Bilangan Bulat

 I. Bilangan Bulat
   Bilangan bulat terdiri dari bilangan bulat positif, nol dan bilangan bulat negatif.
   Dalam bentuk himpunan B = { … ,- 3, - 2, - 1, 0 , 1 , 2 , 3, . . .}.
   Dalam bentuk garis bilangan sebagai berikut:
   





   Nol merupakan bilangan yang tidak positif dan tidak negatif.
   Pada garis bilangan selalu berlaku aturan berikut:
   • Jika a > b, a terletak disebelah kanan b
   • Jika a < b, a terletak disebelah kiri b
   • Jika a > 0, maka a bilangan positif
   • Jika a < 0, maka a bilangan negatif

   Contoh soal penerapan  rumus matematika smp kelas 7 bilangan bulat:

   1. Diantara - 7° C dan - 1° C manakah yang lebih tinggi?
       Cara penyeleseian :
       pada garis bilangan terletak disebelah kanan - 7, jadi yang lebih tinggi  - 1° C.

   2. Sisipkan tanda < pada barisan bilangan - 9 , - 16, 3 agar menjadi kalimat yang benar
       Cara penyeleseian :
       Perhatikan letak bilangan-bilangan - 9 , - 16, 3 pada garis bilangan
       maka susunan yang benar adalah - 16 < - 9 < 3

   3. Apakah artinya jika kita menuliskan : - 10° C ,  7° C, 8 km, - 8 km, 12 Newton dan -12 Newton?
       Cara penyeleseian :
       •- 10° C artinya  10° C dibawah nol
       •7° C artinya 7° C diatas nol
       •8 km artinya 8 km kearah timur atau utara
       •- 8 km artinya 8 km kearah barat atau selatan
       •12 Newton artinya gaya sebesar 12 N ke kanan
       •- 12 Newton artinya gaya sebesar  12 Newton ke kiri.

II. Penjumlahan & Pengurangan bilangan bulat
     Penjumlahan dua buah bilangan bulat dapat dihitung dengan menggunakan garis bilangan.
     Contoh :
     1. Hitunglah - 2 + 6
         Cara Penyeleseian :
         Perhatikan garis bilangan berikut ini :
    
         Jadi, - 2 + 6 = 4

     2. Berapakah - 2 + ( - 4 ) ?
         Cara Penyeleseian :
         Dengan metode garis bilangan berikut ini:
    
         Jadi, - 2 + ( - 4 ) = - 6

III. Perkalian  & Pembagian bilangan bulat
      Rumus matematika smp kelas 7 perkalian dan pembagian bilangan bulat :
      • Positif (+) × positif (+) = positif (+)
      • Positif (+) × negatif (-) = negatif (-)
      • Negatif (-) × positif (+) = negatif (-)
      • Negatif (-) × negatif (-) = positif (+)
      • Positif (+) ÷ positif (+) = positif (+)
      • Positif (+) ÷ negatif (-) = negatif (-)
      • Negatif (-) ÷ negatif (-) = positif (+)

      Pembagian dengan nol
      • a ÷ 0 = tidak didefinisikan, a ? 0
      • 0 ÷ a = 0 dengan a ? 0

      Dalam rumus matematika smp kelas 7 juga dikenal  macam-macam tanda kurung  yaitu:
      • Kurung biasa yaitu ( )
      • Kurung Kurawal  yaitu { }
      • Kurung Siku yaitu [ ]

      Contoh penerapan tanda kurung dalam operasi hitung matematika :
      1. Hitunglah , [ 7 × {24 ÷ (6 + 2)}]
          Cara Penyeleseian :
          Urutan pengerjaan dalam operasi hitung diatas adalah
          pertama menghilangkan kurung biasa dengan cara menjumlahkan angka yang ada di dalamnya,
          kedua menghilangkan kurung kurawal dengan cara membagi angka yang ada di dalamnya,
          dan ketiga menghilangkan kurung siku dengan cara mengali angka yang ada di dalamnya.     
          [ 7 × {24 ÷ (6 + 2)}]  = [ 7 × {24 ÷ 8}]        angka 8 berasal dari penjumlahan 6 dan 2
                                             = [ 7 × 3]                    angka 3 didapat dari pembagian 24 dan 8
                                             = 21

Tidak ada komentar:

Posting Komentar